Langkat, wayticenter.com - Kapolres Langkat, AKBP David Triyo Prasojo, SH, SIK, MSi., memimpin langsung pengecekan pengamanan perayaan Paskah 2025 di sejumlah gereja di Kota Stabat pada Jumat (18 April 2025). Langkah ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan kelancaran ibadah umat Kristiani.
Pengecekan meliputi Gereja GBKP Runggun Stabat dan Gereja HKBP Resort Stabat. Kapolres didampingi pejabat utama Polres Langkat berdialog langsung dengan jemaat dan pengurus gereja, menekankan pentingnya kerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Selain itu, Kapolres juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas untuk menciptakan suasana kondusif selama perayaan Paskah.
"Kami berkomitmen memberikan rasa aman kepada seluruh umat Kristiani yang merayakan Paskah. Pengecekan ini bagian dari upaya preemtif untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan," tegas AKBP David. Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk saling menjaga toleransi dan kerukunan antar umat beragama.
Polres Langkat mengerahkan personel untuk mengamankan sejumlah gereja dan lokasi ibadah lainnya selama perayaan Paskah. Pengamanan dilakukan secara terpadu melibatkan unsur TNI dan instansi terkait lainnya. Pihak kepolisian juga melakukan patroli rutin untuk mencegah potensi gangguan keamanan. Kapolres berharap perayaan Paskah dapat berjalan dengan aman, lancar, dan khidmat.
(Togi Sihombing)