|

RATUSAN NELAYAN DAPAT E-PAS KECIL DARI KSOP UTAMA BELAWAN

Belawan, wayticenter.com - Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Utama Belawan Revolindo berikan E-Pas Kecil dan Life Jacket gratis kepada ratusan nelayan di Pelabuhan Belawan yang dilaksanakan di Aula Terminal Penumpang Bandar Deli, Senin (14/10/2024) pada Pagi hari.

Dalam sambutannya Revolindo mengatakan "E-Pass kecil ini diberikan oleh pemerintah secara gratis, manfaatnya sebagai legalitas kapal, dan tanda kebangsaan kapal Indonesia dan kapal ini terdaftar, saya enggak mau enggak ada E-Pas Kecilnya dan bisa diadukan kalau tidak ada E-Pas nya, seperti akte lahir sebagai identitas diri", ucap Revolindo.

"Guna mewujudkan tata kelola sertifikasi kapal yang diberikan GT nya di bawah 7 dengan mendaftarkan kapal dan penerbitan operasional kapal-kapal tersebut yang berlayar di sekitar pelabuhan Belawan", tambah Revolindo.

Revolindo juga berharap untuk mengurus E-Pas Kecil agar para nelayan mendapatkan subsidi bahan bakar, harapnya. 

Zul nelayan dari Bagan Deli mengucapkan banyak terima kasih kepada Kepala KSOP Pelabuhan Utama Belawan Revolindo atas perhatiannya yang telah memberikan E-Pas Kecil dan Life Jacket kepada kami para nelayan, dan kami juga berterima kasih kepada DPC HNSI Kota Medan atas perhatiannya kepada para nelayan", ucap Zul.

Turut hadir dalam kegiatan mewakili Distrik Navigasi Tipe A Belawan, mewakili Komandan Satuan Patroli (Satrol), mewakili Dirpol Airud Polda Sumatera Utara, mewakili Balai Pengelolaan Transportasi Darat Wilayah 2 Sumatera Utara, mewakili Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan kota Medan, mewakili Pelabuhan Perikanan Samudera Belawan, mewakili komandan Pos AL Medan Pelabuhan Gabion, mewakili Camat Medan Belawan, mewakili PT Pelindo (Persero) Cabang Belawan, mewakili Direktur subhoding PT Pelindo Jasa Maritim, mewakili DPC HNSI Kota Medan, mewakili DPC Serikat Nelayan Nahdlatul Ulama (SNNU) Kota Medan, PT Toba Surimi Industri Plan 1, para nelayan di lingkungan pelabuhan Belawan dan pejabat struktural di lingkungan KSOP utama Belawan.

Kegiatan diakhiri dengan foto dan makan bersama.

(SURYONO)

Komentar

Berita Terkini